Rabu, 25 September 2013

SPEKTAKULER KARNAVAL 2013



Dalam rangka ikut mendukung kegiatan Jember Sectacular 2013, serangkaian kegiatan dilaksanakan dari bulan Agustus sd September di kecamatan Silo.  Karnaval salah satunya. Kegiatan ini mendapat dukungan luar biasa dari masyarakat Silo ini dibuktikan dengan banyaknya penonton yang menyaksikan memenuhi jalan raya Jember Banyuwangi, membuat jalanan macet total selama tidak kurang dari 10 jam. Suguhan warna-warni pakaian peserta karnaval dengan berbagai tema, dan partisipasi dari lembaga se kecamatan Silo merupakan  perwujudan untuk memeriahkan HUT RI yang ke 68.
Karnaval ini menjadikan jalan raya Kemisan Sempolan sebagai catwalk sepanjang 4 km. SMPN 3 Silo ikut berpartisipasi memeriahkan pelaksanaan karnaval ini. Dengan delapan kali berturut turut SMPN 3 Silo memenangkan karnaval sebagai juara 1 se kecaman Silo, sudah dipastikan eksistensi SMPN 3 Silo sudah dinanti-nanti oleh ribuan penonton yang memadati pinggiran jalan raya Kemisan Sempolan. Antusias warga dan penonton itulah yang juga membangun semangat SMPN 3 Silo untuk tampil dengan sebaik mungkin di acara karnaval kecamatan Silo yang diselenggarakan pada hari Sabtu tanggal 7 September 2013.
Dengan mengusung tema ”empat pilar kebangsaan”, yaitu pancasila, UUD 45, NKRI, dan Bhinneka Tunggal Ika, proses persiapan menuju perhelatan spektakuler ini kurang lebih memakan waktu dua minggu. Meskipun dengan keterbatasan  waktu namun berbagai persiapan karnaval dilaksanakan secara optimal oleh bapak dan ibu guru dan dengan semangat yang ditunjukkan oleh siswa siswi SMPN 3 Silo. Berbekal semangat itulah semua elemen baik guru maupun siswa siswi mampu menyelesaikan karnaval ini dengan baik dan cukup memuaskan.
  Siswa siswi SMPN 3 Silo ditempatkan di masing-masing sub tema yang sudah pilih. Satu regu mewakili team pembawa bendera, satu regu menampilkan sosok sosok pahlawan yang berjasa dalam merebut kemerdekaan Indonesia, regu lain menampilkan keanekaragaman budaya Indonesia mulai dari Sabang sampai Merauke, selain itu tampilnya team kreasi seni dengan menampilkan kreatifitas busana dan tata rias yang menarik. Ada juga pasukan penari kecak, juga tampilnya regu kerajaan Mojopahit dari Raja, permaisuri, patih Gajah Mada sampai prajurit. Dan ditutup oleh kreasi team tari yang sudah ditunggu tunggu oleh penonton. (Ril)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar